ArtikelArtikel

Roadshow Guru Pemimpin Sapa Sumbawa Barat

Roadshow Guru Pemimpin kembali dilaksanakan di Kabupaten Sumbawa Barat Prov. NTB, tepatnya di Yayasan Assalam, TKIT dan SDIT Imam Syafi’i Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat yang diikuti 40 orang guru sebagai peserta. Berbagai materi disajikan mulai dari displai kelas, neurosains dan ice breaking.  Para pemateri yang merupakan junior trainer SGI Nusa Tenggara Barat, yang terdiri dari Guru Ahmadi Hidayat, S.Pd.I, Guru hasruliza, S.Pd dan Guru Sri Agustini,S.Pd.SD membuat suasana pelatihan menjadi menarik yang membuat peserta sangat antusias dan bersemangat sekali.

Roadshow Guru Pemimpin merupakan progam pelatihan singkat bersama Trainer SGI yang diadakan dalam rangka mengubah paradigma dunia mengajar dan mendidik untuk para para guru-guru dan calon guru  yang sedang menempuh pendidikan di perguruan tinggi maupun LPTK. Harapannya dengan adanya RGP dapat memfasilitasi guru-guru dalam belajar dan mengembangkan diri. Peserta yang  baru pertama kali mengikuti Roadshow Guru Pemimpin merasakan pelatihan yang diberikan kali ini sangat berbeda dengan pelatihan yang selama ini pernah diikuti.

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in:Artikel